Sabtu, 31 Maret 2018

PATUNGAN BANTU BANGUN RUMAH KORBAN KEBAKARAN









Ketua TP-PKK Kabgor Gandeng  DWP ,Bhayangkari Polres Limboto, Dinsos Dan Perkim

LIMBOTO,- Kepedulian Ketua TP-PKK Kabupaten Gorontalo Dr.Fory Naway patut diapresiasi.Pasalnya ,dengan mengandeng Darma Wanita Persatuan, Bhayangkari Polres Limboto ,serta Dinas Sosial dan Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Gorontalo mengadakan patungan bantu bangun rumah korban kebakaran di wilayah Desa Tenggela Kecamatan Telaga Biru yang beberapa waktu lalu menjadi korban kebakaran.

Musibah kebakaran yang terjadi pada bulan oktober 2017 tersebut menimpa keluarga Aisah Deu lansia dengan memiliki jumlah jiwa 5 orang. hari ini jumat,(30/03)

pembangunan rumah tersebut sudah selesai dan sudah siap ditempati.

Rumah ini diresmikan oleh  Bupati Gorontalo Prof.Nelson Pomalingo yang ditandai dengan pengguntingan pita oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gorontalo didampingi jajaran bhayangkari polres Limboto, jajaran DWP Kabupaten Gorontalo serta intansi OPD Dinas Sosial dan dinas  Perumahan Permukiman.

Ketua PKK Kabupaten Gorontalo Dr.Fory Naway menjelaskan, dari hasil patungan ini, Alhamndulillah rumah ini selesai dan sudah bisa dimanfaatkan.upaya yang dilakukan pihaknya bersama Dharma Wanita ,Bhayangkari Polres Limboto ,dinas Sosial dan Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Gorontalo sebagai wujud kepedulian antar sesama

“‘Upaya yang dilakukan pihaknya sebagai bentuk tolong-menolong sesama warga.Masyarakat yang mengalami musibah harus kita bantu,” Ujar Dr.Fory Naway

Bupati Gorontalo Prof.Nelson Pomalingo menyataan apresiasi atas gerakan peduli yang dilakukan organisasi wanita tersebut.Demikian pula gerakan peduli yang dicerminkan dinas social dan dinas Perumahan Rakyat dan permukiman Kabupaten Gorontalo.

Memang ,apa yang sering saya sampaikan, bahwa membangun rumah layak huni kepada warga tidak mampu bukan saja bergantung dari anggaran APBD,APBN atau dari pemerintah pusat. Kita punya organisasi mitra  PKK, Gabungan Organisasi Wanita, Ibu-Ibu Bayangkari.Selain itu, bantuan pembangunan mahyani ini sudah diwajibkan kepada setiap OPD berulang tahun juga ada  baznas Kabupaten Gorontalo.

Program ini adalah program jumat berokah. Setiap hari jumat kita jadwalkan resmikan mahyani," jika tahun 2017 total mahyani kita bangun 1700 unit, maka target tahun ini 2150 unit mahyani," Tandasnya.

Terkait hal tersebut, Aisah Deu mengaku bersyukur dengan bantuan yang diberikan atas gerakan kepedulian yang dilakukan Ketua TP-PKK Kabupaten Gorontalo Dr.Fory Naway, Pasalnya, dengan bantuan yang diberikan, ia bisa kembali memiliki rumah yang sudah lengkap isinya dan nyaman ditempati.

‘’Tak lupa juga saya berterima kasih Kepada pemerintah daerah bersama jajaranya.Ibu Kapolres, jajaran DWP Kab.Gorontalo  yang sudi meringkan beban kami,’’ Ungkapnya oma Aisah.(Irfan/Humas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar