Minggu, 04 Maret 2018
Bupati Nelson Akan Sejahterakan Guru Honorer
Limboto,- Ratusan Guru Tidak Tetap (GTT) atau Honorer SD dan SMP se-Kabupaten Gorontalo melakukan tatap muka dengan Bupati Gorontalo (03/02/2018) di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gorontalo.
Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo didampingi Wakil Bupati Fadli Hasan dan Sekertaris Daerah Khadijah U. Tayeb.
Kepada Guru Honor Prof. Nelson menyampaikan akan menata Guru honorer SD dan SMP.
“Guru-guru honorer SD dan SMP akan ditata. Jika belum S1 akan kami sekolahkan. Dan bila belum tersertifikasi akan disertifikasi,” tutur Prof. Nelson
Selain itu dirinya juga menyampaikan kepada guru Honorer SMA akan dilakukan pemerataan dan dirinya juga berjanji kepada guru honorer yang lanjut usia akan memberikan bantuan melalui Usaha Ekonomi Produktif (UEP).
“Kepada guru honorer yang lanjut usia, yang sedikit lagi akan pensiun itu tidak perlu khawatir kami akan memberikan pesangon dan bantuan,” ucap Nelson.
Hal ini dilakukannya demi kesejahteraan dan peningkatan guru honor di Kabupaten Gorontalo.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar