Jakarta,- Bupati Gorontalo Prof.Nelson Pomalingo menghadiri launching RRI
Pro 4 di jakarta,rabu (31/01/2018) Dengan menggunakan pakaian adat nusantara
Bupati Nelson bersama –sama dengan para undangan.Sebut saja Direktur RRI, Ketua KPK Agus Rahardjo,
Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Direktur Perhubungan Darat, serta para
undangan lainnya.
Launching yang berlangsung di lantai 1 RRI Pusat
jalan Merdeka Barat Jakarta tersebut bertajuk 'Ensiklopedia Budaya Ke-Indonesiaan “
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo
menuturkan Ensiklopedia Budaya Ke-Indonesiaan merupakan pormat baru siaran
programa 4(pro4) yang memberikan edukasi bahwa radio tidak semata informasi
pendidikan serta hiburan,tetapi lebih bernilai sebagai wacana pengetahuan dan
instrumen masyarakat dalam kualitas keadaban manusia.
Kita pemerintah Daerah patut beri
apresiasi kepada pihak RRI.Pihaknya memberi apresiasi karena perubahan format
siaran ini tergolong yang paling termaktub dalam rencana stategis
2016-2017,lembaga penyiaran publik RRI,yang memberikan landasan dan arah
konsistensi dalam penyelenggaraan siaran RRI.
“Ini menjadi langkah baik bagi
pemerintah Daerah sebagai mitra para
angkasawan dan angkasawati RRI di daerah
dalam hal pemberitaan,pemberian pemahaman lewat penyiaran berbagai program sebagai penunjang Pembangunan khususnya imbasnya di Kabupaten Gorontalo,”Ungkap Prof.Nelson.
Sementara itu Dikutip dari ruang
publik RRI,direktur Utama LPP RRI M.Rohanuddin mengatakan,RRI akan terus
berupaya menuju titik peran lembaga penyiaran yang melayani siaran informasi
,pendidikan dan hiburan dalam rangka turut serta membangun peradaban bangsa
yang aduluhung.
“peran ini kiranya menjadi sangat
penting jika dilihat kenyataan terpaan media saat ini yang didominasi oleh
hiburan.Itu belum termasuk hantaman budaya asing dan indonesia”Tambahnya.(***).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar