Jumat, 08 Desember 2017

Empat Ketua PKK Se Kecamatan Tilango DI Lantik









Limboto-,Bertempat di halaman depan kantor desa tenggela ketua Tim penggerak PKK Kecamatan Tilango 
Ny. Ivon Hippy Taha melantik sedikitnya empat ketua Tim Penggerak PKK desa  se –Kecamatan Tilango.Proses pelantikan di Hadiri Langsung Ketua Tim Penggerak Kabupaten Gorontalo Dr.Fory Naway juga disaksikan Bupati Gorontalo Prof.Nelson Pomalingo,Jumat (08/12).

Proses pelantikan diawali dengan pembacaan ikrar dipimpin ketua Tim Penggerak kecamatan kemudian dilanjutkan penandatangan berita acara dihadapan ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gorontalo.

Dr.Fory Naway,Dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada yang baru dilantik dan mengharapkan agar amanah yang diberikan agar betul-betul penuh tanggungjawab untuk memberdayakan kesejahteraan keluarga melalui 10 program pokok PKK.

Selain itu,Dr.Fory Menyampaikan,Bahwa pelantikan  ini didasari dengan adanya pelantikan pejabat baru kades pada dua pekan kemarin yang otomatis mempengaruhi jabatan kepengurusan ketua TP-PKK di desa dan menekan bahwa TP-PKK adalah mitra pemerintah dalam mendukung pembangunan di desa dan kecamatan hingga tingkat Kabupaten Gorontalo dengan harapan dapat mensinkronkan 10 program pokok PKK dengan visi-misi Bupati Gorontalo.

Ia,Fory menambahkan,Pelantikan hari ini juga mengacu pada program PKK yang bersinergi.Jadi tidak sendiri-sendiri.Sehingganya program disemua lintas sektor secara otomatis dicanangkan  secara bersama dengan memudahkan menjalankan program  di tingkat desa.
“Kami ini adalah penyambung tangan sampai ketingkat dasa wisma,Sehingga program pemerintah di tingkat elit kami yang menyambungkan di Bagian bawah,”Jelas

“Kedepan juga PKK Mobile dilaksanakan sama –sama dengan pelaksanan Gemilang Mobile,”Tambhanya Lagi.

Pada kesempatan tersebut ,Dr.Fory lebih menekankan dalam  menjelankan program harus bersama-sama dan harus gotong royong.Karena dalam menjalankan program tidak bisa dikeroyok sendiri-sendiri.

Adapun ke empat ketua TIM penggerak PKK yang dilantik diantaranya Ny.Aisiyah Utiarahman Ketua Tim Penggerak PKK desa Dulomo,Ny.Zuhriati Yudin Hamsah Ketua Tim Penggerak PKK  desa Tualango,Ny.Rosmin Puyo Ketua Tim Penggerak PKK desa Tabumela,Ny.Romni Suleman Ketua Tim Penggerak PKK desa Tenggela..(Irfan/Humas).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar